Kamis, 10 Agustus 2017

11 TEMPAT WISATA SERU DI YOGYAKARTA YANG TAK PERNAH ANDA BAYANGKAN SEBELUMNYA

Sebagai pusatnya kesenian dan budaya Jawa, Yogyakarta adalah sebuah provinsi yang kaya akan adat dan tradisi dari berabad-abad lalu. Berbeda dengan provinsi lain di Indonesia, pemerintah daerah Yogyakarta secara turun temurun dipimpin oleh seorang Sultan, sehingga menjadikan daerah ini layak menyandang titel Daerah Istimewa.

Sebagai ibu kota negara, Jakarta adalah pusat kekuatan ekonomi dan industri tanah air. Namun Yogyakarta boleh dibilang merupakan jiwa negeri ini, di mana tradisi luhur nenek moyang masih terjaga.

Berbeda dengan kebanyakan kota besar lain di Indonesia, suasana keseharian di Yogyakarta jauh lebih santai. Warganya begitu ramah, makanannya serba enak, dan banyak sekali tempat-tempat menarik untuk dikunjungi.

Selain berbagai bangunan bersejarah yang sudah banyak dikenal orang, seperti candi dan keraton, Yogyakarta juga banyak menyimpan kekayaan alam yang amat luar biasa.

Jadi kalau Anda bingung mau liburan ke mana, simak dahulu beberapa rekomendasi kami tentang tempat-tempat menarik di Yogyakarta.


1. Uji Nyali Naik ‘Kereta Gantung’ di Pantai Timang

Sudah bukan rahasia lagi kalau di Kabupaten Gunung Kidul terdapat banyak pantai yang indah, salah satunya adalah Pantai Timang yang terletak 35 kilometer di selatan Wonosari. Pemandangan ombak yang menghantam tebing dan batu karang di sini sungguh menakjubkan.Pengunjung dapat menguji nyali mereka dengan menyeberang ke Pulau Watu Panjang menggunakan ‘kereta gantung’ sederhana yang terbuat dari kayu. Dan bukannya, meluncur di kabel berbahan baja, yang menahan ‘kereta gantung’ ini adalah tali tambang biasa!.Awalnya, ‘kereta gantung’ ini digunakan nelayan lokal sebagai alat transportasi untuk membawa lobster tangkapan.




Pantai Timang

 Lokasi: Tepus, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 5581
Cara ke Sana: Dari Wonosari, arahkan tujuan ke selatan menuju Pantai Baron. Di pertigaan Mulo ambil arah menuju Pantai Siung lalu lewati Pasar Dakbong hingga melalui jalanan berbatu. Koordinat di sini.
Tarif Kereta Gantung: Rp200.000,-



2. Menikmati Eksotisme Perbukitan Menoreh dari Taman Wisata Alam Kalibiru

Kurang lebih sejam perjalanan ke arah barat dari pusat kota, Anda akan langsung merasakan perubahan suhu menjadi lebih sejuk. Di tempat ini udaranya masih segar dan tenang, tanpa banyak suara deru kendaraan bermotor. Pas jika Anda ingin melarikan diri dari hiruk pikuk kota.

Wisata Alam Hutan Kemasyarakatan Kalibiru berada di Perbukitan Menoreh, Kulon Progo, Yogyakarta, pada ketinggian 450 meter di atas permukaan laut. Sejak didirikan pada tahun 2009, tempat ini langsung jadi destinasi favorit para wisatawan.

Tidak seperti taman wisata alam biasa, saat melakukan berbagai aktivitas petualangan di sini Anda bakal ditemani dengan hamparan pemandangan gunung yang begitu menakjubkan.







Wisata Alam Kalibiru

Lokasi: Kalibiru, Hargowilis, Kokap, Kulon Progo, Yogyakarta 55561
Telepon: 0813 9294 7249 / 0813 9202 3122
Jam Operasional: Taman wisata alam buka 24 jam
Tiket Masuk: Rp5.000,- | Paket Outbound: Rp35.000,-


3. Tak Perlu ke Afrika Untuk Melihat Gurun Pasir: Gumuk Pasir Parangkusumo

Bersantai sembari menatap matahari terbenam, ditemani semilir angin di tengah-tengah hamparan padang pasir nan luas. Di sini waktu seolah tak bergerak dan Anda bakal lupa kalau sedang berada di Pulau Jawa.

Ingin mencoba sandboarding? Tak perlu mengeluarkan banyak uang untuk berlibur ke Afrika atau Timur Tengah. Cukup ke Yogyakarta, dekat dan mudah dicapai. Di Gumuk Pasir Parangkusumo Anda bisa menyewa kendaraan ATV, dan meskipun tak ada onta, namun Anda bisa menunggang kuda di sini.

Dan satu lagi yang bisa Anda lakukan di tempat ini… melakukan pemotretan pre-wedding! Banyak pasangan yang telah melakukannya, karena Gumuk Pasir ini begitu unik dan tiada duanya di indonesia.

Untuk mengakhiri perjalanan, Anda dapat meluncur ke infinity pool yang ada di Queen of the South Resort dan menikmati matahari terbenam.





Gumuk Pasir Parangkusumo

Lokasi: Jl. Pantai Parangkusumo, Kec. Kretek, Kabupaten Bantuk, Yogyakarta  55772. 
Jam Operasional: 08.00 – 18.00
Tiket Masuk: Gratis | Biaya sewa kendaraan/kuda berkisar antara Rp50.000, – Rp150.000



4. Nikmatnya Kesunyian di Balik Curug Luweng Sampang

Bersiaplah terkesima oleh alur yang membentuk corak pada dinding batu yang terlukis alami oleh aliran air. Keunikan pola bebatuan Curung Luweng Sampang memiliki kemiripan dengan Antelope Canyon di Amerika Serikat, yang berbeda adalah warna bebatuannya.

Menceburkan diri di sejuknya air pegunungan yang mengalir langsung dari Pegunungan Sewu tentu akan memberi kesegaran tersendiri. Puaskan pula rasa ingin tahu Anda dengan menjelajahi berbagai terowongan dan ceruk tersembunyi yang ada di balik curug ini.

Lokasinya yang begitu tersembunyi membuat Luweng Sampang belum banyak dikunjungi oleh wisatawan.

Jadi luangkanlah waktu liburan Anda dengan berkunjung ke tempat eksotis yang sunyi ini mumpung belum terlalu ramai.




Curug Luweng Sampang

Lokasi: Jl. Juminahan, Desa Sampang, Kecamatan Gedangsari, Gunung Kidul, Yogyakarta
Cara ke Sana: Tempat ini lebih mudah dijangkau melalui Jalan Jogja-Solo. Arahkan tujuan ke Kecamatan Ganti Warno. Ikuti arah jalan tersebut kira-kira ke arah tenggara hingga tiba ke Desa Sampang. Jika Anda merasa bingung jangan malu bertanya kepada warga sekitar yang ada disana. 



5. Mengarungi Sungai Bawah Tanah dan Cave Tubing di Gua Pindul

Bosan bermain air di waterpark biasa? Cobalah menyusuri sungai di Goa Pindul.

Manjakan mata Anda dengan keiindahan stalaktit dan stalagmit yang sudah ada di goa ini sejak ratusan tahun lalu. Ada juga stalaktit dan stalagmit yang menyatu, menjadi yang terbesar ke-4 di dunia. Sst… beberapa stalaktit dan stalagmit ini diyakini dapat meningkatkan kejantanan, lho.

Lihatlah betapa kontrasnya air yang berwarna biru dengan dinding batu kapur kecokelatan, ditambah sentuhan hijaunya lumut dan tanaman paku yang terpapar cahaya matahari yang mengintip dari celah di langit-langit.

 Dan jika Anda ingin menantang diri sendiri, silakan melompat dari batang pohon setinggi enam meter langsung menuju kolam!

  Masih kurang menantang? Anda dapat mencoba aktivitas lain yang lebih memompa adrenalin, yaitu body rafting di Goa Kalisuci yang arusnya lebih deras dengan berbagai rintangan berupa bebatuan yang bisa membuat Anda terombang-ambing tak karuan.

Kata siapa Anda tak bisa memompa adrenalin sambil menikmati keindahan alam yang luar biasa dari goa-goa dan sungai bawah tanah?



Goa Pindul

Lokasi: Desa Gelaran 1, Kel. Bejiharjo, Kec. Karangmojo, Gunung Kidul, Yogyakarta 55891. Koordinat di sini.
Telepon: 0812 2944 9004 / 0857 2954 3819
Jam Operasional: 07.00 – 17.00
Tiket Masuk: Rp35.000,- (Lokal) | Rp50.000,- (Asing)

Goa Kalisuci

Lokasi: Semanu Kabupaten, Kabupaten Gunung Kidul, Yogyakarta 55893
Telepon: 0877 3879 4513 / 0878 3974 0730 / 0817 412 2826
Jam Operasional: 07.00 – 17.00
Tiket Masuk: Rp70.000,-


6. Menjelajah Hutan Purba di Goa Jomblang

Goa yang pernah menjadi lokasi syuting Amazing Race season 19 ini terbentuk ribuan tahun lalu akibat proses geologi amblesnya tanah beserta vegetasi yang ada di atasnya ke dasar bumi sehingga membentuk sinkhole atau sumuran. Hingga kini vegetasi berupa rerumputan, jamur, tanaman paku bahkan pepohonan besar tetap hidup dan lestari selama ratusan tahun.

Dalam perjalanan turun sejauh kurang lebih 80 meter dari mulut goa, aroma lembap begitu kuat menyeruak dari pepohonan dan dinding goa. Sungguh pengalaman yang seru sekaligus menegangkan!

Di siang hari (antara jam 10 pagi hingga 2 siang), cahaya matahari yang masuk ke dalam gua melalui lubang di atas gua dan menyinari pepohonan memberikan pemandangan yang sungguh menakjubkan.

Karena lokasinya yang sulit dijangkau dan dibatasinya jumlah pengunjung, akan lebih baik apabila Anda membuat reservasi terlebih dahulu sebelum berkunjung ke tempat ini. Bawa juga pakaian ganti, termasuk sepasang kaus kaki ekstra, karena Anda bakal kotor-kotoran di sini.



Goa Jomblang

Lokasi: Semanu, Gunung Kidul, yogyakarta. 
Telepon: 0811 117 010 / 0878 3867 2111
Jam Operasional: 10.00 -14.00
Tiket Masuk: Rp450.000



7. Menyelami Dunia Ajaib Bawah Air di Unggul Ponggok

Berlokasi tak jauh dari Yogyakarta, sekilas kolam Unggul Ponggok yang berbentuk persegi panjang ini tampak seperti kolam renang biasa.

Namun Anda akan dibuat terkejut saat melihat jauh ke dalamnya. Selain pasir, bebatuan, dan aneka jenis ikan, di dasar kolam air tawar ini Anda akan menemukan benda-benda aneh.

Untuk menikmatinya, Anda dapat menyewa peralatan snorkeling dan berenang bersama ikan-ikan. Atau biar lebih keren, Anda bisa menyewa kamera bawah air atau meminta orang lain memotret ketika Anda sedang menyelam di kolam yang sudah ada sejak jaman Belanda  ini. Mau bawa properti foto atau kostum sendiri? Silakan.




Umbul Ponggok

Lokasi: Jl. Sultan Agung, Desa Ponggok, Polanharjo, Klaten, Jawa Tengah
Telepon: 0856 4739 4012
Tiket Masuk: Rp5.000,- | Snorkeling: Rp10.000,- | Sewa kamera: Rp100.000,-



8. Trek Menantang Menuju Goa Keramat: Goa Langse

(Peringatan: Trek menuju goa ini sangat curam dan berbahaya. Kami tidak menyarankan Anda yang tak berpengalaman memanjat tebing untuk mengunjunginya).

 Para pecinta tantangan pun mungkin akan berpikir dua kali sebelum pergi ke goa ini, pasalnya jalur menuju Goa Langse telah memakan korban jiwa setiap tahunnya. Namun tetap saja hal tersebut tak menghalangi para peziarah untuk bersemedi di sini.

Dengan jarak tempuh 750 meter, awalnya perjalanan menuju tempat ini tidak terlalu sulit. Pengunjung akan disambut oleh jalan setapak di antara rerimbunan ladang. Setelah itu, barulah Anda akan dihadapkan dengan tangga yang terjal dan nyaris tegak lurus di bibir tebing setinggi 400 meter serta jalur yang sangat sempit.

Begitu mencapai Goa Langse, aroma dupa dan bunga melati langsung memenuhi udara. Di dalam goa ini juga terdapat mata air jika Anda ingin membersihkan diri sebelum mulai bermeditasi. Begitu sunyi, satu-satunya suara yang terdengar di sini adalah deburan ombak.





Goa Langse

Lokasi: Parangtritis, Kretek, Kabupaten Bantul, Yogyakarta
Cara ke Sana: Dari Pantai Parangtritis, pergi sekitar 3 km ke arah timur melewati Queen of the South Resort dan Bukit Parangndog hingga ujung jalan. 


9. Menyambut Matahari Terbit di Candi Borobudur

Tujuan utama para pelancong saat mengunjungi Yogyakarta tak lain dan tak bukan adalah candi agama Buddha terbesar di dunia, Candi Borobudur.

Menjadi salah satu destinasi utama wisata ziarah bagi umat Buddha di seluruh dunia, candi yang dibangun pada abad ke-9 ini merupakan simbol dari nilai-nilai luhur dan perjalanan menuju Nirwana.

 Sebagai obyek wisata yang sangat terkenal, jangan heran kalau situs warisan dunia UNESCO ini hampir selalu dipadati pengunjung. Waktu terbaik untuk mengunjunginya adalah saat dini hari. Lokasinya yang ada di atas bukit memungkinkan Anda untuk menikmati indahnya sinar matahari pagi di antara ribuan stupa.


Taman Wisata Candi Borobudur

Lokasi: Jl. Badrawati, Borobudur, Magelang, Jawa Tengah 56553
Telepon: (0293) 788 266 / (0293) 788 267
Jam Operasional: 06.00 – 17.00
Tiket Masuk: Rp30.000,- (Lokal) dan USD 20 (Asing) | Paket Sunrise: Rp250.000,- (Lokal) dan Rp380.000,- (Asing)


10. Negeri di Atas Awan : Kebun Buah Mangunan

Terletak di dataran tinggi Imogiri, belakangan ini Kebun Buah Mangunan kian populer sebagai daerah tujuan wisatawan lokal.

Panorama perbukitan, lembah, sungai, hutan , awan dan kabut yang tampak dari kebun buah ini begitu mengesankan.

Waktu terbaik untuk mengunjungi tempat ini adalah pagi hari, saat matahari baru muncul dan tampak jelas awan-awan serta kabut yang terlihat seperti hamparan kapas. Indah sekali!

Selain menikmati pemandangan alam, pengunjung juga dapat membeli aneka buah-buahan segar yang dipetik langsung dari pohon dengan harga terjangkau.



Kebun Buah Mangunan

Lokasi: Mangunan, Kecamatan Dlingo, Kabupaten Bantul, Yogyakarta.
Telepon: (0274) 646 0182
Jam Operasional: 24 jam
Tiket Masuk: Rp5.000,-


11. Menyibak Rahasia Istana Air: Taman Sari

Eropa bukanlah satu-satunya tempat di mana Anda bisa menikmati keindahan arsitektur abad ke-18. Istana yang memiliki beberapa kolam pemandian serta wewangian dari bunga-bunga yang sengaja ditanam di pulau buatan di sekitarnya ini dibangun sebagai hadiah untuk istri-istri penguasa Yogyakarta saat itu, Sultan Hamengku Buwono I, oleh arsitek berkebangsaan Portugis.

Setelah melalui koridor yang berliku menuju menara, Anda bisa menuruni anak tangga melewati Gapura Agung menuju Tajug, lorong bawah tanah yang berfungsi sebagai bunker sekaligus penghubung antara Taman Sari dengan keraton dan Pulo Kenongo.

Tempat ini banyak memiliki ruang rahasia yang tersembunyi, salah satunya adalah ruang penyimpanan senjata. Dari sini perjalanan dapat dilanjutkan ke Sumur Gumuling, masjid bawah tanah yang didesain dengani sisi akustik yang baik. Jaman dahulu, ketika imam mempimpin shalat, suara imam dapat terdengar dengan lantang ke segala penjuru.



Taman Sari

Lokasi: Jl. Taman, Yogyakarta
Jam Operasional: 08.00 – 14.00
Tiket Masuk: Rp3.000,- (Lokal) | Rp7.000 (Asing)

Kost Penginapan Murah Harian Mingguan Bulanan Tahunan di jogjakarta, Dekat Malioboro Yogyakarta, dekat Stasiun Tugu dan Lempuyangan

Kost Harian Penginapan Murah di Jogja


Hasna House Membuka 2 tempat Kost Baru
  1. Griya GODEAN = Khusus Putra dan Pasutri ( CP: Ardi 081394444500 / Abdul 085220221123)
  2. Griya Pareanom = Khusus Putra (Cp: Ardi 081394444500 / Abdul 085220221123)
Alhamdulillah, di awal bulan April 2016 ini, SuperTrans Jogja memberikan layanan baru dan fasilitas tambahan bagi para wisatawan maupun backpacker baik dari Jogja maupun dari luar kota yang menghendaki Alternatif Hotel atau  penginapan murah berupa kost harian murah di Jogja.
Kost harian ini menjadi solusi yang murah dan hemat bagi wisatawan yang hendak menginap dalam waktu relatif singkat dibandingkan menginap di hotel maupun guest house yang biayanya biasanya lebih dari 200 ribu rupiah per malam.
Biaya dan Fasilitas Kost Harian Murah di Jogja
Biaya kost harian di Hasna House adalah mulai dari Rp 60.000 per malam. Tambahan 1 (satu) orang dikenakan biaya tambahan sebesar Rp 30.000 rupiah saja. Hemat dan murah sekali bukan?
Update biaya menginap :
Putra / Putri = 60 ribu per hari, berdua Rp. 90.000,- Bertiga Rp.120.000,- Berempat Rp. 150.000,-
Waktu check in dan check out umumnya adalah pukul 12.00 WIB. Namun jika meminjam sekaligus dengan sepeda motor di SuperTrans Motorent, maka waktu check in dan check out nya disesuaikan dengan saat peminjaman sepeda motor dan dihitung 24 jam berikutnya.
Jadi bagi wisatawan yang datang pagi hari atau malam hari, tidak perlu khawatir mencari penginapan karena kost harian kami siap jika anda hendak menginap tanpa harus menunggu waktu check in serta terpaku pada waktu check out siang harinya. ( Jam layanan kost harian paling pagi pukul 07.00 dan paling malam pukul 21.00 )
Meskipun dengan biaya yang sangat hemat dan murah, kost harian murah di Jogja milik Hasna House ini tetap mengedepankan kenyamanan bagi wisatawa yang hendak menginap. Kamar yang bersih dan baru direnovasi. Kasur baru, kemari pakaian serta kipas angin ada di setiap kamarnya. Untuk kamar mandi tersedia diluar ruangan untuk digunakan bersama. Juga tersedia lokasi parkir kendaraan roda dua yang aman.
Kost Harian dan Bulanan Murah di Jogja
Supertrans Group, melalui salah satu usahanya yaitu Hasna House, kini telah mengembangkan dan meluaskan ekspansinya di bisnis kost dan penginapan ini menjadi 2 tempat kost di jogja dengan 24 (dua puluh empat) kamar kost dan penginapan puta putri dan pasutri ( Griya Godean dan 12 (duabelas) kamar kost dan penginapan husus putra  (Griya Pareanom)
Kost harian dan penginapan ini dibuka selain untuk melayani kebutuhan menginap hemat, namun juga diperuntukkan bagi Mahasiswa dan Mahasiswi khususnya yang sedang mencari kost-kost-an dengan fasilitas lengkap dan dekat dengan area kampus.

1. GRIYA PAREANOM “Khusus Putra”

Alamat   : Jalan Pareanom, Bugisan, Patangpuluhan, Yogyakarta
( Depan Kantor Kecamatan Wirobrajan, Depan Pasang Legi Yogyakarta, Kost Warna Hijau Belakang Toserba Bugisan, 1 Rumah dari jalan Raya Bugisan ).
Cari di Google Maps kata kunci : Jalan Pareanom, Yogyakarta
Akomodasi menuju Griya Pareanom dari Stasiun Tugu / Lempuyangan : Taxi, Ojek, Gojek
Dari Stasiun Tugu, Stasiun lempuyangan atau Malioboro, atau ditempat lain Silahkan Hubungi Kami di 085220221123 / 081322480500 Bila Memungkinkan kami akan Manjemput Anda, Bila Tidak, Anda bisa menggunakan Jasa Ojek atau Gojek atau Taksi untuk menuju Lokasi kost.
Penginapan untuk putra terpisah sejauh 2km dengan putri.
Harian = 60.000,- Berdua 90.000,- bertiga 120.000,-  Free Listrik
Bulanan = 500.000 – 600.000,– Free Listrik Pemakaian Standard
Tahunan = 3.500.000 – 4.500.000,- Free Listrik Pemakaian Standard
Tiap kamar sudah full perabot (kasur, lemari (opsional), karpet, kipas angin, Non AC)
Bisa ditempati maksimal 3 orang tiap kamar
tersedia dapur bersama, ruang keluarga, parkiran motor, dan penjemuran pakaian.
Hubungi CS Griya Pareanom : 085220221123 (Abdul) 085720500861 ( Fahri)

2. Griya Godean (Kost putra, Putri dan Pasutri)

Alamat   : Jalan Godean KM 4 No 10, 300m barat mirota Godean, Kost sebelah Aura Parfum, cari google maps kata kunci Namira hijab Godean
Akomodasi menuju Griya Godean dari Stasiun Tugu / Lempuyangan : Taxi, Ojek, Gojek, Go Car, Bentor
Dari Giwangan : Bis Jalur 15 turun Makam Kajor Godean, pas turun depan Kost.
Dari Stasiun Tugu, Stasiun lempuyangan atau Malioboro, atau ditempat lain Silahkan Hubungi Kami di 085220221123 / 081322480500
Bila Memungkinkan kami akan Manjemput Anda, Bila Tidak, Anda bisa menggunakan Jasa Ojek atau Gojek atau Taksi untuk menuju Lokasi kost.
Harga untuk penginapan .
Harian = 60.000,- Berdua 90.000,- bertiga 120.000,-
Bulanan = 500.000 – 600.000,– Free Listrik Pemakaian Standard dan air
Tiap kamar sudah full perabot (kasur, karpet, kipas angin, Non AC)Bisa ditempati maksimal 3 orang tiap kamar

tersedia dapur bersama, ruang keluarga, parkiran motor, dan penjemuran pakaian.Hubungi CS Griya Godean : 085220221123 (Abdul) 085720500861 ( Fahri) Jadi, tunggu apa lagi, daripada menginap mahal di hotel ataupun guest house lebih baik dihemat untuk tambahan biaya wisata kamu, dan untuk keperluan menginap langsung hubungi operator kami di 085220221123 / 081394444500Terimakasih.